HPN 2022 MOMENTUM PENGUATAN FUNGSI PERS DALAM MITRA STRATEGIS PEMERINTAHAN. - Jurnal Faktual News

HPN 2022 MOMENTUM PENGUATAN FUNGSI PERS DALAM MITRA STRATEGIS PEMERINTAHAN.

Share This

 




JURNALFAKTUALNEWS.COM | Ngawi Rabu 9 Februari 2022. Hari Pers Nasional (HPN) 2022 Kabupaten Ngawi diselenggarakan oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) diketuai Kundari Pri Susanti bersama Rekan- rekan Awak Media, serta berkerjasama dengan Diskominfo dan Dinas Kesehatan. Bertempat di Pendopo Wedya Graha Kabupaten Ngawi.


Undangan dihadiri Wakil Bupati Dwi Rianto Jatmiko, Sekda Mokh Sodiq Tri Widyanto , Jajaran Forpimda dan juga OPD serta Rekan- rekan Awak Media, dengan tetap mengikuti Prokes. Bertemakan Membagun sinergitas Bersama Insan Pers  dalam mendukung kesehatan dan pemulihan ekonomi masyarakat Kabupaten Ngawi. Diharapkan Peran aktif Media dalam memberikan informasi banyak memberikan edukasi.


"Ke depan, PWI berharap ada sinergi dari semua pihak untuk membangun informasi yang aktual, faktual, menginspirasi dan positif, untuk  perkembangan kemanusiaan, upaya peningkatan kesehatan dan pemulihan ekonomi masyarakat. Insan pers sendri juga harus siap untuk bertransformasi dengan kemajuan digital, memperbanyak wawasan dan pengetahuan, agar tidak ketinggalan dengan perkembangan teknologi informasi yang kian pesat." Tutur Kundari.



Dilanjut dengan acara pemotongan tumpeng oleh Wakil Bupati dan diserah terimakan pada Ketua PWI Ngawi, sebagai ucapan selamat HPN 2022 dan dilanjutkan kegiatan Vaksinasi Booster Tahap tiga bagi para Awak Media. Dalam kegiatan agenda HPN antusias Rekan - rekan Media pun sangat tinggi mengingat pentingnya vaksinasi dalam Perlindungan diri ketika di lapangan menjalankan tugas peliputan.



"Ini bisa dijadikan momen teman - teman wartawan untuk kembali bagaimana fungsi peran Pers lebih dikuatkan lagi terutama dalam rangka untuk pemenuhan hak masyarakat mendapatkan berbagai macam informasi dan ini tentu saja butuh profesionalitas butuh suatu komitmen agar dengan informasi yang didapatkan masyarakat tersebut bisa juga sekaligus  Media edukasi menjadi informasi yang mendidik. Bisa bermanfaat bagi masyarakat yang mendapatkan informasi tersebut. Pers merupakan Mitra strategis Pemerintah Daerah bersama Institusi yang lain baik itu Polri ,TNI,Kejaksaan maupun Pengadilan Negri dan juga instansi yang ada di kabupaten Ngawi. Sebagai mitra juga bisa berfungsi sebagai pendorong agar target tujuan  agenda strategis yang dimiliki masing- masing Institusi bisa dilaksanakan dengan baik."ujar Dwi Rianto. (Han)


Tidak ada komentar:

Pages